Bersama BBPOM Anggota DPR-RI drg.Hj.Hasnah Syam,MARS Sosialisasi di Corawali Mengajak Masyarakat Cerdas & Bijak pilih Obat juga Makanan

  • Whatsapp

infoindonesiainews.com | SABTU, 4 JUNI 2022.

BARRU | Anggota DPR RI Komisi IX dari Fraksi Nasdem drg. Hj. Hasnah Syam MARS mengemukakan pentingnya mendapatkan pengetahuan yang memadai agar dapat lebih bijak dan cerdas dalam memilih produk Obat dan Makanan yang baik, aman dan halal.

Bacaan Lainnya

Hasnah Syam yang femiliar disapa Bu Dokter mengatakan hal itu saat membuka sosiasi Obat dan Makanan melalui Komunikasi,Informasi dan Edukasi (KIE) yang dilaksanakan oleh Komisi IX DPR.RI kerjasama Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Makassar di Alappang Desa Corawali Keb. Tanete Rilau Barru, Sabtu (4/6/2022).

Dikatakan, di era keterbukaan saat ini indistri Obat dan Makanan berkembang cukup pesat. Oleh karenanya perlu edukasi kepada masyarakat agar memiliki pengetahuan untuk memilih produk makanan dan obat-obatan yang aman terhadap kesehatan.

“Saya mengajak masyarakat untuk bijak dan cerdas memilih obat dan makanan yang aman, sehat dan halal sehingga tidak beresiko buruk terhadap kesehatan,” harap Hasnah Syam.

Sementara, Kepala BBPOM Makassar, Dra. Hardaningsih. Apt. MHSM mengapresiasi kerja kerja nyata ibu Hasnah selaku anggota DPR.RI yang secara massif melakukan sosialisasi Obat dan Makanan yang bermitra dengan BBPOM Makassar dimana tahun ini merupakan tahun ketiga kemitraan.

Dirinya berharap, kemitraan yang sudah terbangun dapat terus berlanjut. Sehingga dengan banyaknya sosialisasi yang dilakukan, diharapkan masyarakat menjadi lebih selektif dalam memilah informasi dan memilih produk obat dan makanan yang akan dikonsumsi.

Hadir dalam sosialisasi tersebut, Camat Tanete Rilau Akmaluddin. STTP. M. Si. Kepala Puskesmas Pekkae H. Taswif, S.Farm. Apt. Kepala Puskesmas Pancana H. Baharuddin S. Kep. Ns.

NARASUMBER PEWARTA : SYAM/IRSAM IINEWS SULSEL. EDITOR RED : LIESNA EGA.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan