Bhayangkara Kapolsek Baras IPDA.M Harapansyah Apresiasi Anak Asuhannya Lokabhara 2023 Sejajaran Polda Sulbar

  • Whatsapp

INFOINDONESIA – PASANGKAYU | Satuan Karya Pramuka (Saka) Bhayangkara Polsek Baras menjuarai Lomba Karya Saka Bhayangkara Tingkat Daerah Sulawesi Barat (Lokabhara) 1 Sejajaran Polda Sulbar Tahun 2023, Sabtu 14 Maret 2023.

Saka Bhayangkara Polsek Baras dibawah asuhan dibawah bimbingan Kapolsek Baras IPDA M. Harapansyah S.Tr.K berhasil meraih peringkat tertinggi sebagai juara umum pada acara Lokabhara Sejajaran Polda Sulbar Tahun 2023.

“Ini merupakan prestasi yang luar biasa dimana sebelumnya Saka Bhayangkara Polsek Baras belum pernah mendapatkan juara sama sekali bahkan tingkat kabupaten namun kali ini mampu meraih prestasi tertinggi dan keluar sebagai juara umum” ungkap Kapolsek Baras.

Capain ini selaras dengan komitmen Kapolsek Baras ingin mengembangkan potensi dan bakat generasi muda setinggi-tingginya dan sekarang terbukti dengan membawa pulang 8 piala sehingga menjadi juara umum dan membawa pulang piala bergilir Kapolda Sulbar,

Saka Bhayangkara Polsek Baras dengan Komandan Regu putra dari siswa SMA Negeri 01 Baras, Ahmad Gaffur dan Komandan Regu putri Widya Lestari berhasil menyabet 8 piala pada Lokabhara Sejajaran Polda Sulbar Tahun 2023.

Kapolsek Baras IPDA M. Harapansyah S.Tr.K berharap ini menjadi momentum bangkitnya semangat dan gairah pemuda Pasangkayu untuk semangat dalam berkompetisi secara sehat dan cerdas juga percaya akan kemampuan diri sendiri.

NARASUMBER PEWARTA: JAMAL HENGKY IINEWS MAKASSAR. EDITOR RED : LIESNAEGA.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan