infoindonesiainews.com | SABTU, 2 JULI 2022.
MAKASSAR |Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-72 Tahun 2022, Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) mengadakan Senam Aerobik dan Fun Games, Jum’at (01/07/2022).
Senam Aerobik dan Fun Games ini dilaksanakan di dua tempat yang berbeda yaitu untuk senam Aerobik bertempat di Dermaga Layang sedangkan Fun Games bertempat di Pantai Jalaria Mako Lantamal VI.
Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh personel Lantamal VI baik Militer maupun PNS dan ABK KRI dan KAL yang berada di Mako Lantamal VI.
Acara pun berlangsung meriah, seluruh Personel tersebut tampak mengikutinya dengan penuh kegembiraan dan juga berusaha untuk menjadi pemenang dalam perlombaan Fun Games yang terdiri dari lomba pindahkan sarung, estafet kelereng serta pindahkan air antar Satuan Kerja (Satker) di Mako Lantamal VI yang memperebutkan hadiah sebagai Juara 1, 2, 3 dan 4.
Aspers Danlantamal VI Kolonel Hendy Dwi Bayu Ardiyanto selaku koordinator acara tersebut menyampaikan bahwa Senam Aerobik dan Fun Games ini merupakan acara pendukung yang diperuntukkan kepada seluruh Personel Mako Lantamal VI sebagai salah satu acara hiburan untuk memeriahkan HUT Ke-72 Lantamal VI Makassar Tahun 2022.
“Selain senam aerobik dan Fun Games, acara ini juga dimeriahkan dengan pembagian Grand Prize dan Door Prize kepada para personel melalui undian keberuntungan yang dipilih secara acak dan juga diadakan hiburan berupa musik elekton yang mengundang penyanyi lokal untuk menghibur semua personel dan para undangan yang mengikuti acara ini”, ujar Aspers Danlantamal VI.
Pada acara ini juga dilaksanakan pengobatan gigi bagi para personel di mobil Ladokgi Yos Sudarso Makassar.
Acara ini dihadiri Wadan Lantamal VI Kolonel Marinir Marsono, S.A.P., para Asisten Danlantamal VI, Kafasharkan Makassar, Dansatdik-2 Makassar, Dansalinlamil Makassar, Dansatrol Lantamal VI, para Kadis dan Kasatker Lantamal VI, Wakil Ketua Korcab VI DJA II beserta pengurus, para undangan dari Bank Mandiri Kancab Makassar serta mitra kerja Lantamal VI Makassar lainnya.
NARASUMBER PEWARTA : JAMAL HENGKI IINEWS SULSEL. EDITOR RED : LIESNA EGA.