Pameran Naval Expo HUT TNI AL Ke-77 Di Lantamal VI Makassar

  • Whatsapp

infoindonesiainews.com | MINGGU, 11 SEPTEMBER 2022.

MAKASSAR | Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) Makassar menggelar Pameran Naval Expo dalam rangka HUT Ke-77 TNI AL bertempat di pelataran Parkir Dermaga Layang Mako Lantamal VI, Minggu (11/09/2022).

Bacaan Lainnya

Naval Expo ini menghadirkan pameran alutsista persenjataan maupun kendaraan tempur yang dimiliki oleh TNI AL dari berbagai stand diantaranya stand pameran Satuan Patroli (Satrol) Lantamal VI dan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan VI (Yonmarhanlan VI), Stand pemeriksaan Kesehatan umum dari Dinas Kesehatan (Diskes) Lantamal VI, Stand Bank Indonesia dan Bank Mandiri serta stand dari Basarnas.

Komandan Lantamal VI Laksamana Pertama TNI Dr. Benny Sukandari, S.E., M.M., CHRMP, menyampaikan Lantamal VI mempersilahkan masyarakat untuk datang dan melihat langsung markas militer serta pameran Alutsista TNI AL di Lantamal VI Makassar.

“Semoga kehadiran masyarakat semakin menumbuhkan kecintaan kepada TNI AL dan menumbuhkan kebersamaan serta soliditas dalam menjaga keutuhan NKRI”, ujar Danlantamal VI.

Naval Expo dalam rangka HUT Ke-77 TNI AL di Lantamal VI tersebut dibuka untuk umum mulai dari tanggal 10 s.d. 11 September 2022.

Antusias masyarakat umum pun tampak saat berkunjung ke Naval Expo dalam rangka HUT TNI AL Tahun 2022 di Lantamal VI ini. Tampak para pengunjung mengambil foto di stand yang ada serta berinteraksi dengan para penjaga stand yang tak lain adalah para prajurit TNI AL.

Stand Bazaar pun tampak di kunjungi oleh para pengunjung, mulai dari membeli jajanan pasar, stand souvenir dan pakaian serta stand pameran para sponsor yang mendukung acara ini.

NARASUMBER PEWARTA : JAMAL HENGKI IINEWS MAKASSAR. EDITOR RED : LIESNAEGA.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan