Tragedi Angin Puting Beliung Disertai Hujan, Porak Porandakan Rumah Warga Buloa, Makassar.

  • Whatsapp

infoindonesiainews.com | RABU, 4 JANUARI 2023.

MAKASAR | Pada pukul 06:45 Wita, warga masyarakat Buloa, di kagetkan dengan adanya angin puting beliung yang di sertai hujan, yang memporak porandakan rumah warga, tepatnya warga Jln. Teuku Umar No14/13, Kecamatan Tallo, Kelurahan Buloa. Pada Rabu, (4/1/2023)

Bacaan Lainnya

Ahrifin, selaku ketua Rt 6 yang sempat Kami hubungi melalui ponsel pribadinya mengatakan,bahwa” banyak rumah warga yang rusak dan hancur, jumlahnya di perkirakan kurang lebih ada 27 rumah, khususnya di wilayah Rt 6,” ungkapnya Ahripin.

Menurut warga, yang sempat Kami wawancarai, Mereka mengaku, bahwa Mereka belum mendapatkan bantuan apapun dari pihak Pemerintah, khususnya dari pihak Kecamatan, mau pun dari pihak Kelurahan Buloa.

Adapun bantuan yang telah masuk sampai saat ini adalah secara mandiri, yang langsung mereka salurkan, dan tanpa kordinasi kepada pemerintah setempat”, jelasnya.

Adapun bantuan tersebut berupa sembako, mie intan, minyak goreng, dan gula, itupun Kami dapatkan dari Hj Ambriani, salahsatu Calon Legislatif dari Partai Golkar, yang di titipkan melalui Ketua Rt setempat.” Pungkasnya.

NARASUMBER/PEWARTA : JAMAL HENGKI IINEWS MAKASAR. EDITOR RED : DIEN IINEWS JABAR.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan