Walikota Subulussalam Resmikan Bangunan SD Enam Simpang Kiri, Kepsek Sampaikan Terimakasih

  • Whatsapp

infoindonesiainews.com | SELASA, 20 DESEMBER 2022.

ACEH | Walikota Subulussalam, H Affan Alfian Bintang, S.E resmikan pemakaian gedung baru sekolah bertingkat 2 (dua) di SDN 6 Subulussalam, Kec. Simpang Kiri, Kota Subulussalam, pada Selasa (20/12/2022).

Bacaan Lainnya

Gedung baru yang di bangun tersebut bersumber dari anggaran Dana Otonomi Khusus (OTSUS) Aceh tahun 2022, pemakaian gedung tersebut di resmikan langsung oleh Walikota Subulussalam yang bernama, H. Affan Alfian Bintang, SE., serta di dampingi oleh Kepala Sekolah SDN 6 Muyasir, S.Pd, beserta seluruh guru dan undangan yang turut hadir.

Kepala Sekolah SDN 6 Muyasir di kesempatan tersebut, mengucapkan” terimakasih kepada Pemkot Subulussalam H. Affan Alfian Bintang SE., yang berkenan membangun gedung berlantai dua di SD.N 6 Subulusslaam ini,” ujar Muyasir.

Karena menurutnya,bahwa ” bangunan sekolah ini sangat di dambakan selama ini, kami seluruh keluarga besar SD.N 6 Subulussalam,dan Kami mengucapkan terimakasih kepada Walikota dan H. Sairun, S.Ag., M.Si., sebagai Kadisdik Subulusslaam,”ucapnya.

Selain itu di kesempatan yang sama, Muyasir mengatakan, bahwa” siswanya dari SDN 6 Subulussalam, setiap tahun mengukir prestasi, seperti Olimpiade Matematika, IPA, Olah Raga Renang, Pencak Silat, bahkan Takewondo yang mendapatkan juara ke 2 (dua) di tingkat nasional, serta perlombaan pentas PAI MTQ yang mendapatkan juara ke 1 (satu) Se-Aceh,” paparnya.

Tentunya hal tersebut tidak terlepas dari didikan dari para tenaga pendidik ,serta didukung dengan sarana dan prasarana sekolah yang mendukung.” Tutup Muyasir.

NARASUMBER/PEWARTA : SABIRIN SIAHAAN IINEWS ACEH. EDITOR RED : LIESNAEGA.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan